Sonora.ID – Berikut ini adalah cara download video Shopee yang bisa kamu lakukan dengan mudah tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan.
Shopee merupakan marketplace yang memudahkan para penjual dan pembeli dengan menyediakan berbagai fitur termasuk video.
Biasanya para penjual akan menyertakan video promosi produk untuk menjual barang atau produk tertentu agar terlihat lebih menarik dan menjual.
Beberapa orang pasti ada yang ingin download video di Shopee agar bisa mengetahui produk lebih detail.
Untuk kamu yang penasaran bagaimana caranya, berikut ini adalah cara download video Shopee yang bisa kamu lakukan dengan mudah.
Baca Juga: Cara Menonaktifkan Shopee PayLater Secara Permanen dengan Mudah
1. Cara download video Shopee melalui android
Cara ini termasuk mudah karena kamu bisa melakukannya dengan browser dan tidak harus menginstall aplikasi tambahan. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Shopee.
- Pilih produk yang ingin di download videonya.
- Salin tautan.
- Buka Browser seperti Google Chrome.
- Paste atau tempel tautan di Google Chrome.
- Klik Tombol Zoom.
- Tekan video agak lama.
- Tekan tombol Download video.
2. Cara download video Shopee melalui iPhone
Untuk pengguna iPhone, pada dasarnya caranya tidak jauh berbeda dengan cara download di HP android. Berikut adalah cara download video di Shopee dengan iPhone: