Sonora.ID - Kompetensi mahasiswa yang dibutuhkan di masa depan bukan hanya sebatas kemampuan akademik dan keterampilan yang dimiliki tapi juga perilaku atau sikap yang positif. Salah satunya, sikap sportifitas yang bisa ditumbuhkan lewat berbagai kegiatan seperti olahraga.
Hal ini disampaikan oleh Rektor Universitas Tarumanagara (Untar) Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan saat menghadiri peresmian Tarumanagara Arena di lingkungan Kampus Untar Jakarta, Kamis (01/12/2022).
Rektor Untar Prof. Agustinus mengatakan mahasiswa belajar bukan hanya bidang akademik saja tapi juga berhubungan dengan kegiatan non akademik yang menimbulkan kompetensi. Kompetensi mencakup empat hal yakni sikap, pengetahuan, keterampilan dan implementasinya di kehidupan sehari-hari.
“Sikap itu tidak hanya diperoleh dalam kuliah tapi juga dalam aktivitas kemahasiswaan termasuk juga olahraga dalam seminar dan seterusnya. Mahasiswa kemudian bertemu dengan teman-teman yang lain. Nah itu kalau tidak difasilitas, nanti yang kita dapat hanya pengetahuan saja di kuliah atau keterampilan saja tapi sikapnya nggak dapat. Nah, sportifitas kan bisa dibangun di arena-arena seperti ini,” ujar Rektor Untar.
Baca Juga: Memperkenalkan Teknologi Web3, Kompas Gramedia Selenggarakan Kogi's Weekend to the Future
Ia menambahkan semua fasilitas yang disediakan akan mendukung terciptanya atmosfer pendidikan yang baik. Lewat Tarumanagara Arena, mahasiswa akan banyak melakukan berbagai kegiatan seperti olahraga, seminar dan pameran kewirausahaan. Bagi kampus sendiri, tersedianya fasilitas akan turut mendukung pemeringkatan di bidang non akademik, seperti bidang olahraga.
“Semua fasilitas yang ada di perguruan tinggi itu mendukung ke pemeringkatan apapun pemeringkatannya karena pemeringkatan itu tidak hanya akademik tapi non akademik. Jadi fasilitas yang mendukung terlaksananya atomosfer pendidikan atau yang kita sebut itu environment pendidikan yang bagus ya, nah itu harus ada, salahatunya adalah olahraga karena dalam kegiatan kemahasiswaan ada penalaran ada prestasi dan ada juga olahraga. Dengan fasilitas seperti ini tentu kita bisa memperbanyak kegiatan kemahasiswaan” ujarnya
Terkait pemeringkatan universitas, Prof. Agustinus menjelaskan Untar sedang mengisi QS Rangking tahun 2023. Berbagai kegiatan mahasiswa dimasukkan dalam sistem pemeringkatan dengan skor atau nilai tertentu.
“Itu mulai November sampai dengan Februari atau Maret. Itu semua kegiatan fasilitas mahasiswa itu akan dimasukkan dalam sistem pemeringkatan itu. Jadi itu ada skornya semua,” ungkap Agustinus.
Lebih lanjut, Rektor Untar Prof. Agustinus menjelaskan pihaknya juga membuka kesempatan berbagai pihak termasuk para atlet olahraga berprestasi yang ingin memanfaatkan Tarumanagara Arena. Untar, ujarnya bisa memberikan beasiswa kepada atlet berprestasi untuk mengeyam pendidikan tinggi dan berlatih di Tarumanagara Arena yang didesain sesuai dengan standar fasilitas olahraga.
“Dengan fasilitas olah raga ini, kami berharap bisa masuk atlet berprestasi untuk kuliah di Untar, karena dulu Untar banyak mahasiswa dari atlet. Saya juga pernah berbicara dengan Susi Susanti dan Alan Budi Kusuma (mantan atlet bulutangkis Juara Dunia dan Olimpiade) apabila ada atlet berprestasi dari bulutangkis akan diberi fasilitas beasiswa,” ujar Rektor Untar.
Tarumanagara Arena berada di lantai 8 Gedung P Kampus Untar Jakarta dllengkapi dengan fasiiitas lapangan bulu tangkis dan lapangan basket serta fasilitas gym. Kapasitas Tarumanagara Arena bisa menampung 1.000-1.500 orang, seperti kegiatan penerimaan mahasiswa baru atau seminar.
“Kalau untuk kegiatan olah raga kapasitas penontonnya dibatasi mungkin 200- 500 orang. Seperti saat kompetisi robot, kami gilir, sementara yang belum masuk arena kami beri fasilitas video di lantai bawah,” pungkasnya.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News