Find Us On Social Media :
Sebanyak 895 personel Polda Bali mengikuti apel gelar pasukan Operasi Gapura Agung XVI-2022 di lapangan parkir ITDC Nusa Dua, Bali. ()

Amankan 5 Event Internasional di Kawasan Nusa Dua, Polda Bali Kerahkan 895 Personel

I Gede Mariana - Minggu, 4 Desember 2022 | 22:00 WIB

Denpasar, Sonora.ID - Sebanyak 895 personel Polda Bali mengikuti apel gelar pasukan Operasi Gapura Agung XVI-2022 di lapangan parkir ITDC Nusa Dua, Bali.

Apel gelar pasukan dilaksanakan untuk melaksanakan final checking terhadap kesiapan seluruh personel pengamanan dan sarana prasarana yang akan digunakan di lapangan.

Selain itu, apel gelar pasukan juga merupakan wujud kesiapan dan keseriusan Polda Bali dalam melaksanakan operasi pengamanan.

Untuk diketahui, ratusan personel tersebut akan mengamankan beberapa event internasional yang diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia melalui beberapa kementerian RI.

Pertama mengamankan pertemuan 6th Senior Officials Meeting (SOM) dan 4th Ministerial Meeting Archipelagic and Island States (AIS) Forum tahun 2022 pada tanggal 5 - 6 Desember 2022 bertempat di BICC, Westin, Nusa Dua.

Baca Juga: Asal Mula Desa Pinggan di Bali, Pengungsian Warga Cina

Kedua, mengamankan kegiatan Bali Civil Society and Media Forum (BCSMF) dari tanggal 6 - 7 Desember 2022 bertempat di Hotel Courtyard By Marriott.

Ketiga, mengamankan kegiatan 15th Bali Democracy Forum pada tanggal 7 - 8 Desember 2022 bertempat di BNDCC 2, Nusa Dua.

Keempat mengamankan kegiatan Indonesia Pacific Forum For Development (IPFD) 7 - 8 Desember 2022 bertempat di BICC, Westin, Nusa Dua dan event yang, Kelima, mengamankan kegiatan International Conference on Afghan Women’s Education (ICAWE) tanggal 8 Desember 2022 di BNDCC 2, Nusa Dua.

Beberapa kegiatan tersebut akan dihadiri oleh beberapa Menteri Republik Indonesia maupun pejabat setingkat Menteri / VIP/ delegasi baik dari dalam maupun luar negeri.