Find Us On Social Media :
Event dan momen tak terlupakan Bermain Salju di Ice Skating dan Snow Playground bersama 50 Adik-adik Panti Asuhan Vincentius Puteri. ()

Rasakan Petualangan Seru Bermain Salju di ICE RINK & SNOW PLAYGROUND di Event It's Christmas Time, Mal Ciputra Jakarta

Muhamad Alpian - Senin, 12 Desember 2022 | 18:30 WIB

Sonora.ID - It's Christmas Time.... menyambut liburan Natal dan Tahun Baru, Mal Ciputra Jakarta mengajak seluruh pengunjung untuk mengikuti petualangan seru bermain salju di ICE RINK dan SNOW PLAYGROUND dalam event It's Christmas Time', mulaI 9 Desember 2022 hingga 8 Januari 2023 yang dipusatkan di area Center Court lantai Lower Ground.

Event Natal kali ini berbeda dari sebelumnya, sebab kali ini menghadirkan dekorasi natal dengan nuansa salju yang menjadikan alternatif tempat berlibur dan berekreasi bersama keluarga di Ice Rink dan Snow Playground Mal Ciputra Jakarta.

Turut menyemarakkan event, serangkaian activity sudah kami siapkan seperti: Ice Rink dan Snow playground, Figure Skating, Santa on Rink, Glorify The Lord Ensemble, DJ Performance dan kehadiran Santa Claus serte Promo HOT DEALS 12.12 khusus untuk Member C1 Club.

"Kami berharap dengan dihadirkannya It's Christmas Time dapat menjadi alternatif tempat berlibur dan berekreasi bersama keluarga. Di ICE RINK dan SNOW PLAYGROUND para pengunjung diajak untuk merasakan sensasi berjalan dan bermain di atas es serta mempermudah akses masyarakat yang Ingin mencoba bermain seluncur diatas es sambil menikmati beragam hiburan khas natal di Mal Ciputra Jakarta." ujar Ferry Irianto, General Manager Mal Ciputra Jakarta.

Baca Juga: 7 Referensi Kado Natal Untuk Orang Terkasih, Murah Tapi Mewah

Adik-adik panti asuhan Vincentius Puteri diajak merasakan momen natal

Natal selalu identik dengan berbagi kasih dengan sesama, Mal Ciputra Jakarta pun tak lupa untuk mengundang Adik-adik dari Panti Asuhan Vincentius Puteri untuk bersama- sama menikmati momen Natal di Mal Ciputra Jakarta.

Adik-adik Panti akan diajak bermain salju di Ice Rink dan Snow Play Ground, menerima bingkisan natal dan diakhiri dengan makan bersama Mal Ciputra Jakarta.

ICE RINK dan SNOW PLAYGROUND