Sonora.ID, Sonora.ID - Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) kembali meraih predikat Badan Publik Informatif dalam kegiatan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik. BPKP menjadi satu dari lima badan publik terbaik dalam penganugerahaan tahun 2022 dengan skor 99,00. Skor ini meningkat dari tahun sebelumnya, yakni 91,773.
Sekretaris Utama BPKP Ernadhi Sudarmanto menerima penghargaan yang diserahkan secara langsung oleh Ketua Komisi Informasi Pusat (KIP) Donny Yogieantoro, Rabu (14/12).
Ernadhi mengungkapkan, BPKP sebagai badan publik akan senantiasa berinovasi memenuhi segala informasi yang dibutuhkan masyarakat sesuai dengan peraturan yang berlaku. Hal ini juga membuktikan BPKP telah transparan dan akuntabel dalam setiap kegiatan yang dijalankan.
“Penghargaan dari KIP merupakan apresiasi BPKP sebagai lembaga informatif yang telah menjalankan kewajibannya untuk memberikan informasi kepada masyarakat,” ujarnya.
Untuk itu, BPKP berkomitmen, selalu dan telah berupaya dengan cara-cara penuh kebaikan untuk terus mengembangkan dan mentradisikan keterbukaan informasi publik sebagai spirit dalam pemberian layanan informasi, sekarang dan di tahun-tahun berikutnya.
Baca Juga: BPKP Dukung Pemberantasan Korupsi Dengan Big Data Analytic
Sementara itu, Donny Yogientoro menyebut, penganugerahan ini merupakan bentuk monitoring dan evaluasi sehingga bukan merupakan kompetisi, melainkan upaya bersama untuk mewujudkan Badan Publik Indonesia yang informatif.
“Kami meyakini keterbukaan informasi publik merupakan hal esensial dan selaras dengan prinsip good government dan clean governance. Kami ingin partisipasi badan publik, PPID, dan partisipasti publik untuk membantu pengambilan kebijakan yang mendukung ketahanan nasional,” ucap Donny.
Ia memaknai penganugerahan ini sebagai bentuk pertanggungjawaban atas pelaksanaan keterbukaan infromasi publik, tidak sekadar seremonial.
“Saya ucapkan selamat dan tentunya berpesan agar terus meningkatkan kualitas dan menularkan semangat keterbukaan informasi kepada badan publik lainnya," ungkapnya.
Penanggungjawab (PJ) Monev KI Pusat Handoko Agung Saputro menyampaikan bahwa terjadi peningkatan signifikan terhadap pelaksanaan Anugerah Monev tahun 2022, karena terdapat 122 BP berhasil menjadi Informatif dari tujuh kategori BP.
“Capaian BP Informatif sebanyak 122 itu telah melampaui target rencana pembangunan jangka menengah nasional dari Bappenas, yakni sebanyak 8 BP Informatif,” katanya.
Berdasarkan penilaian Monev 2022 masih terdapat badan publik yang tidak mencapai predikat informatif, yaitu 'Kurang Informatif’ sebanyak 29 Badan Publik, ‘Cukup Informatif’ 24 Badan Publik, dan ‘Menuju Informatif’ 39 Badan Publik.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News