Sonora.ID - Gashlighting merupakan sebuah tindakan memanipulasi seseorang baik dalam hubungan kerja, pertemanan, keluarga maupun asmara dengan cara memaksa korban untuk mempertanyakan segala pikiran, perasaan serta peristiwa yang dialami.
Dengan tindakan ini pelaku akan meremehkan perasaan korban, memberitahu bahwa ada orang-orang berbicara buruk mengenai korban, mengatakan suatu hal yang kemudian mereka bantah, dan menyangkal kejadian atau peristiwa yang dialami oleh korban.
Akibat dari tindakan-tindakan tersebut korban pun akan merasa berbeda, lebih cemas, tidak percaya diri, merasa selalu bersalah, sering mempertanyakan perasaan dan perilaku, merasa terisolasi, sulit membuat keputusan hingga sulit menikmati aktivitas yang disukai.
Dampak-dampak tersebut dapat memburuk jika korban tidak segera ditangani oleh ahli professional.
Dengan mengetahui betapa bahayanya tindakan gaslighting ini, maka sudah sepatutnya kita selalu berhati-hati dalam bertindak maupun berbicara.
Berikut ini pun beberapa contoh kalimat yang masuk dalam kategori gaslighting yang perlu kita hindari saat berkomunikasi dengan seseorang.
Baca Juga: Apa Yang Harus Dilakukan Saat Anda Menjadi Korban Gaslighting?
Contoh Kalimat Gashlighting
1. “Cuma bercanda”
Ujaran ini sama saja dengan menyamarkan komentar serta ucapan jahat sebagai bahan candaan.
Pelaku dapat mengejek hingga meremehkan korban tanpa adanya permintaan maaf.