Find Us On Social Media :
Ilustrasi 10 Hukum Taurat (Freepik.com)

10 Hukum Taurat atau 10 Perintah Allah beserta Maknanya, Lengkap!

Prameswari Sasmita - Jumat, 16 Desember 2022 | 12:00 WIB

Sonora.ID - Hukum taurat atau perintah Allah adalah beberapa perintah yang Allah turunkan langsung dan diberikan kepada Musa. Musa kemudian menuliskan perintah tersebut dalam dua loh batu dan mengajarnya pada banyak orang.

Perintah satu hingga empat tertulis dalam loh batu satu dan yang kelima hingga kesepuluh ditulis pada loh batu kedua.

Hal ini berhubungan dengan isi dari perintah atau hukum taurat 1-4 yang adalah hukum antara manusia dengan Allah, dan isi hukum taurat 5-10 adalah perintah Allah yang mengatur hubungan antar manusia.

Dikutip dari Gramedia.com, makna dari hukum Taurat itu sendiri adalah kasih. Artinya, jika seseorang mengasihi Allah dan sesama ia telah menggenapi hukum Taurat.

Berikut ini adalah 10 hukum taurat beserta maknanya.

1. Akulah Tuhan Allahmu, Jangan ada Padamu allah lain diHadapan-Ku 

Karena kita sudah memiliki satu Allah, yaitu Bapa yang ada di Sorga. Dialah satu-satunya Allah yang patut kita sembah dan muliakan.

2. Jangan membuat bagimu patung yang menyerupai apapun yang ada di langit, di bumi dan di dalam bumi.

Kita dilarang untuk menyembah objek yang menjadikan itu sebagai pengganti Allah.

Baca Juga: Khotbah Kristen Singkat yang Menyentuh Hati, Jadi Evaluasi Diri