Find Us On Social Media :
dr Ahmad Ashari, Direktur RSUD Daya Makassar (Sonora.ID)

RSUD Daya Makassar Naik Kelas, Jadi Rumah Sakit Rujukan Madya

Muhammad Said - Kamis, 22 Desember 2022 | 11:42 WIB

Makassar, Sonora.ID - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Daya Makassar naik kelas menjadi rumah sakit rujukan madya.

Kenaikan ini membuat peningkatan jangkauan layanan. Selain warga Makassar, juga menjadi rujukan sejumlah daerah di Sulawesi Selatan.

Direktur RSUD Daya Makassar, dr Ahmad Ashari menyampaikan itu saat ditemui, Rabu (21/12/2022). Dia mengatakan tahun depan, RSUD bakal menjadi rujukan dalam penanganan obgyn, tuberkolosis (TB) dan Stroke Centre.

"Jadi kita untuk melayani daerah Maros ke bawah, untuk Gowa ke selatan ada RS Labuang Baju," ujarnya.

Dia menjelaskan berupaya meningkatkan kualitas layanan, sesuai arahan kementerian dan harapan Wali Kota Makassar, Danny Pomanto.

Baca Juga: Kata Dokter Soal CT Scan Wali Kota Makassar Usai Terpapar Covid-19

Sejauh ini, fasilitas RSUD Daya sudah siap menjadi rujukan madya. Tetapi, masih menunggu tambahan fasilitas dari Pusat Otak Nasional (PON)

"Kita sudah bersurat untuk stroke center dan sudah disetujui, jadi kita sisa menunggu katanya tahun depan" katanya.

Sementara untuk dokter, RSUD Daya Makassar telah memiliki spesialis untuk layanan tersebut yaitu dokter spesialis bedah saraf.

RSUD Daya Makassar juga memperkenalkan inovasi Jampangi. Inovasi ini hadir sebagai upaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya ibu dan anak dengan tujuan menjamin kesehatannya dan menekan angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB).

Baca Juga: Pemkot Makassar Hadirkan Teknologi Terbaru, Alat Deteksi Seluruh Varian Covid 19

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.