Find Us On Social Media :
Arti ya latif. ()

Arti Ya Latif, Cara Meneladani dan Keutamaannya

Kumairoh - Senin, 26 Desember 2022 | 14:30 WIB

Sonora.ID - Ya Latif merupakan nama Allah SWT yang tertulis dalam Asmaul Husna bersama nama lainnya.

Arti Latif adalah sesuatu yang hanya bisa dirasakan tetapi tidak bisa disentuh. Allah adalah Latif karena Allah tidak dapat dilihat dan disentuh namun kehadiran dan kuasa-Nya bisa dirasakan.

Dengan demikian arti Ya Latif adalah wahai engkau Allah SWT yang Maha lembut.

Sebagaimana ditegaskan dalam ayat Alquran,

"Allah Mahalembut terhadap hamba-hamba-Nya; Dia memberi rezeki kepada siapa yang Dia kehendaki, dan Dia Mahakuat, Mahaperkasa." (QS. Asy-Syura: 19)

Baca Juga: Arti Qodarullah: Makna dan Waktu Pengucapannya

Dalam ayat lain juga ditegaskan,

"Tidakkah engkau memerhatikan bahwa Allah menurunkan air (hujan) dari langit sehingga bumi menjadi hijau? Sungguh, Allah Mahalembut, Maha Mengetahui." (QS. Al- Hajj: 63)

Yang Esa yang paling halus dan murah hati. Yang Esa yang sifatnya lembut, penuh kasih sayang, sopan dan halus.

Yang Esa yang baik hati, murah hati, dan pengertian, sehubungan dengan detail halus dari keadaan individu.