Sonora.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja melantik Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) 1 Laksamana Madya (Laksdya) Muhammad Ali sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) hari ini Rabu, 28 Desember 2022.
Upacara pelantikan tersebut pun dapat disaksikan oleh masyarakat lantaran ditayangkan secara langsung melalui akun YouTube Sekretariat Presiden sekitar pukul 10.00 WIB.
Mengutip dari laman Kompas TV, Direktur Institute for Security and Strategic Studies (ISESS) Khairul Fahmi mengatakan penunjukan Muhammad Ali sebagai pengganti Laksamana Yudo Margono sudah sesuai kriteria.
”Penunjukan itu sudah sesuai kriteria dan dia (Ali) punya masa aktif yang cukup panjang sehingga kami harapkan regenerasi berjalan dengan baik dan kepemimpinan lebih panjang akan memberikan ruang dan waktu yang lebih memadai bagi KSAL yang akan dilantik untuk bekerja menyiapkan hal-hal yang menjadi peran dan fungsinya,” jelasnya.
Lantas siapakah sosok Muhammad Ali ini? Berikut ini profil lengkapnya.
Baca Juga: Dilantik Presiden Jokowi Jadi KSAL, Berikut Ini Profil Yudo Margono
Profil Laksdya Muhammad Ali
Muhammad Ali diketahui merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut atau AAL tahun 1989.
Pada awal kariernya, Ia ditugaskan sebagai Perwira Departemen Operasi Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sigalu-857 pada 1990.
Selanjutnya di tahun 1992, Ia berpindah dari kapal patroli cepat kelas attack ke kapal selam KRI Nanggala-402 dan menjabat sebagai Asisten Perwira Divisi Ekasen.
Di tahun 1993 Ia berpindah ke kapal selam KRI Pasopati-410 dengan jabatan sebagai Perwira Torpedo selama 2 tahun sebelum kembali lagi ke KRI Nanggala-402 sebagai Perwira Divisi Komunikasi (Padivkom) pada 1995 dan Kepala Departemen Leksen KRI Nanggala-402 pada 1996.