Find Us On Social Media :
()

Cara Mengaktifkan Komentar di YouTube Via PC atau Laptop dan Smartphone

Sienty Ayu Monica - Kamis, 5 Januari 2023 | 10:05 WIB

Sonora.ID – Berikut ini adalah cara cara mengaktifkan komentar di YouTube jika kamu ingin video yang diunggah ke platform tersebut dikomentari oleh penonton.

Jika kamu adalah salah satu content creator YouTube, kolom komentar bisa menjadi salah satu wadah untuk berkomunikasi dengan penonton video.

Para penonton bisa memberikan kritik dan saran mengenai video yang diunggah ke kanal YouTube milikmu melalui kolom komentar.

Kendati demikian, beberapa netizen juga ada yang suka memberikan komentar buruk di dalam video YouTube.

Oleh karena itu, pihak YouTube memberikan cara mengaktifkan komentar YouTube dan juga mematikannya.

Baca Juga: Simak! Cara Membuat Youtube Music Recap 2022 Paling Mudah dan Cepat 

Cara mengaktifkan komentar YouTube

1. Mengaktifkan komentar YouTube via PC atau laptop

Salah satu cara yang paling mudah untuk bisa mengaktifkan fitur komentar di Youtube tentu saja lewat lewat Youtube tampilan PC.

Bukan hanya karena tampilannya yang luas, namun juga karena kita jauh lebih leluasa mengatur kanal YouTube. Berikut ini langkah-langkahnya:

Baca Juga: 4 Cara Download Video Youtube Short Tanpa Aplikasi Paling Mudah