Find Us On Social Media :
Ilustrasi cara membuat password di laptop. (Freepik)

Cara Membuat Password di Laptop dengan Windows 7, 8, 10, dan 11

Selando Naendra Radicka - Sabtu, 7 Januari 2023 | 16:20 WIB

Sonora.ID - Cara membuat password di laptop Windows 7, Windows 10, dan Windows 11 akan dijelaskan melalui pembahasan di bawah.

Sebagai usaha untuk menjamin keamanan data dan hal-hal privat, pembuatan password di laptop adalah salah satu cara yang efektif.

Dengan laptop yang dipasangi password, tak ada orang lain yang dapat membuka laptop tersebut tanpa seizin dan sepengetahuan kita.

Umumnya, password tersebut mesti diisi sesaat setelah proses booting dan tepat sebelum masuk ke desktop.

Itu artinya, apabila password gagal dimasukkan, tampilan laptop tak akan bisa sampai ke desktop, yang itu berarti, laptop tersebut belum bisa digunakan untuk keperluan apapun.

Adapun ketika membuat password, langkah-langkah yang mesti ditempuh relatif berbeda, bergantung pada Windows yang digunakan pada laptop.

Sebagai informasi, cara untuk membuat password di laptop dengan Windows 8, 10, dan 11 adalah sama. Cara berbeda yang perlu dilakukan ialah pada laptop dengan Windows 7.

Maka, dalam artikel ini, Sonora akan memaparkan cara membuat password di laptop Windows 7, Windows 8, Windows 10, dan Windows 11.

Baca Juga: 3 Cara Cek Rekening BRI Aktif atau Tidak Tanpa ke Bank

Mengutip Kompas.com, berikut adalah penjelasan mengenai beberapa cara membuat password di laptop sebagaimana yang dimaksud.