Find Us On Social Media :
Fortadik Salurkan Bantuan School Kit Bagi Siswa Korban Gempa Cianjur ( Fortadik Peduli Gempa Cianjur)

Fortadik Salurkan Bantuan School Kit Bagi Siswa Korban Gempa Cianjur

Saortua Marbun - Senin, 16 Januari 2023 | 19:15 WIB

Sonora.ID - Sebagai bentuk kepedulian, Forum Wartawan Pendidikan (Fortadik) menyalurkan bantuan kepada korban gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat. Adapun bantuan tersebut diberikan kepada siswa-siswi di lokasi bencana dalam bentuk paket school kit dan makanan ringan yang masing-masing berjumlah 160 paket.

Penyaluran bantuan dilakukan dibeberapa titik sekolah yang terdampak serius dari bencana alam tersebut. Bantuan juga ditujukan untuk memantik semangat dan memfasilitasi anak-anak terdampak bencana untuk bisa kembali menjalani sekolah.

"Alhamdulillah, tim Fortadik Peduli Gempa Cianjur Sabtu melaksanakan amanah para donatur ke beberapa sekolah terdampak Gempa di Cianjur," ujar Ketua Fortadik, Syarief Oebaidilah disela-sela penyaluran bantuan di lokasi bencana, Cianjur, Sabtu (14/1/2023).

Ubay begitu akrab disapa juga menyampaikan apresiasi atas kolaborasi yang terjalin antara Relawan Dikti (REDI), Badan Kerjasama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) Kemendikbudristek, Pejabat tinggi di Perguruan Tinggi dan Lembaga Kementerian, serta para donatur.

"Semoga Allah SWT membalas kebaikan yang lebih baik dan semoga bantuan yang disalurkan bermanfaat, khususnya bagi pendidikan anak-anak terdampak bencana," ujarnya.

Penyaluran awal dilakukan di dua titik yakni SDN 1 Sukamaju dan SMPN 5 Cianjur. Saat tim mengunjungi lokasi, aktivitas belajar mengajar diketahui masih dilakukan dibawah tenda darurat.

Kepala Sekolah SDN 1 Sukamaju, Elis mengatakan, sekolah yang dinaunginya terkena dampak parah dari gempa yang terjadi beberapa waktu lalu. Beberapa bangunan kelas, sebut Elis, roboh akibat guncangan gempa berkekuatan 5,6 Magnitudo.

Baca Juga: BI Kalbar Serahkan Bantuan PSBI Rumah Produksi Tenun dan ATBM

"Bangunan kelas kami banyak yang roboh saat tragedi gempa. Alhamdulillah, kini sedang proses pembangunan yang diatensi oleh pemerintah," ungkap Elis.

Beranjak dari SDN 1 Sukamaju, tim Fortadik juga mengunjungi SMPN 5 Cianjur. Tak berbeda jauh, SMPN 5 Cianjur juga mengalami dampat yang cukup besar yang memaksa aktivitas belajar mengajar sementara terhenti.