Find Us On Social Media :
Ilustrasi monyet (https://www.babelinsight.id/)

7 Fungsi Ekor pada Hewan, Ternyata Tak Hanya untuk Memukul

Dita Tamara - Jumat, 20 Januari 2023 | 13:00 WIB

Sonora.ID – Hewan yang memiliki ekor di belakang ternyata memiliki fungsi yang jarang diketahui oleh orang-orang.

Ekor ini memiliki beragam fungsi yang berbeda-beda bagi setiap hewan. Hal ini lantaran beberapa hewan memiliki ekor yang panjang dan beberapa lainnya memiliki ekor yang pendek.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini fungsi ekor pada hewan yang perlu diketahui: 

1. Ekor untuk memegang

Fungsi ekor pada hewan yang pertama yaitu digunakan untuk memegang sesuatu. Beberapa hewan yang memiliki ekor yang bisa memgang sesuatu disebut ekor prehensile.

Sebagai contoh, monyet menjadi salah satu hewan yang terkenal dengan ekornya yang dapat memegang hingga mengambil makanan.

Meski begitu, hewan yang memiliki fungsi ekor untuk emmegang hanya dimiliki oleh sedikit hewan.

2. Ekor untuk memukul

Fungsi ekor pada hewan selanjutnya yaitu berfungsi untuk memukul. Hal ini biasanya digunakan oleh hewan-bewan besar yang diganggu hewan kecil seperti lalat dan serangga.

Untuk melindungi dirinya, biasanya hewan yang memiliki ekor akan memukulkan ekor mereka untuk mengusir hewan-hewan pengganggu tersebut.