Solo,Sonora.ID – Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka membagikan buku kepada anak-anak TK dalam soft Opening Solo Safari Zoo pada hari Jumat (27/1/2023).
Buku tersebut jadi sorotan lantaran bersampul foto putra kandungnya, Jan Ethes.
Diketahui kehadiran Gibran dalam rangka meresmikan Solo Safari Zoo.
Selain Gibran, hadir pula Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa, KGPAA Mangkunegara X, Ketua Yayasan Konservasi Margasatwa Indonesia Agus Santoso, Deputi Direktur Taman Safari Indonesia Hans Manansang, Forkopimda Solo dan tamu undangan lainnya dalam peresmian Solo Safari yang dibuka untuk umum mulai pukul 13.00 WIB tadi.
Pengunjung dapat membeli tiket secara langsung dengan harga tiket masuk mulai Rp 30.000 saja.
Pembelian tiket dapat dilakukan selama tanggal 27 sampai 29 Januari 2023 dan dibuka untuk 2.000 pengunjung saja per harinya.
Peresmian ini dilakukan setelah proses revitalisasi awal Solo yang dilakukan pada bulan Juli 2022 lalu dan Solo Safari baru tutup total pada 1 September 2022.
“Kami berharap seluruh warga Surakarta serta wisatawan lokal dan mancanegara dapat merasakan keberadaan satwa di Solo Safari seperti di habitat aslinya,” Ungkap Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka saat diwawancarai oleh wartawan.
Lokasi Solo Safari Zoo ini memiliki luas 13.9 hektare. Solo Safari Zoo diisi sebanyak 347 satwa yang terdiri dari 97 spesies endemik Indonesia dan satwa kategori terancam punah atau dilindungi.
Solo Safari Zoo juga akan menghadirkan pengalaman yang berbeda untuk seluruh wisatawan lokal maupun mancanegara.
Pengunjung tidak hanya berkeliling sambil melihat satwa saja, akan tetapi bisa menyaksikan atraksi dari satwa yang ada disana. Selain itu, pengunjung tidak perlu membawa makanan dari rumah, disana juga sudah tersedia warung makan dan minuman.
Baca Juga: Solo Safari Resmi Dibuka!
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News