Find Us On Social Media :
Bawa Bronjong, Ibu Anak Tercebur di Sukoharjo (TribunNews.com)

Bawa Bronjong Ibu-Anak Tercebur di Sukoharjo, Sang Anak Hanyut!

Nafila Cholifah - Sabtu, 28 Januari 2023 | 18:43 WIB

Solo, Sonora.ID – Kejadian tak mengenakkan dialami oleh AAP (6) bocah asal Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Ia bersama sang ibu, SL (42) mengalami kecelakaan ketika berboncengan melintasi jalan di tepian saluran irigasi Colo Timur, Jumat (27/1/2023) pada pukul 10.00 WIB.

Sebelum kejadian ini terjadi, keduanya mengendari sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi AD 5904 SO, yang juga membawa bronjong.

Akan tetapi, ditengah perjalanan tiba-tiba SL kehilangan konsentrasi dan tidak dapat mengendalikan laju sepeda motornya.

Hingga pada akhrinya, ibu dan anak beserta sepeda motor yang dikendarainya tersebut tercebur ke saluran irigasi yang ada di Dukuh Selang, Desa Kenokorejo, Kecamatan Polokarto. Sang ibu, SL berhasil dievakuasi oleh warga sekitar dalam kondisi selamat.

Akan tetapi, sang anak dinyatakan tenggelam dan diperkirakan hanyut terbawa arus air di saluran irigasi tersebut.

Ariyanto Mulyatmojo, Kepala Pelaksanan BPBD Kabupaten Sukoharjo mengatakan pihaknya setelah mendapat laporan tersebut bersama dengan tim SAR gabungan lainnya langsung terjun ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian dan evakuasi.

“Pencarian dilakukan dengan mengerahkan 1 SRU pencarian manual dengan metode body rafting sejauh 1 km dari titik awal korban diperkirakan tenggelam,” ujarnya pada wartawan ditemui pada Jumat (27/1/2023).

Selain itu, menurut Ariyanto proses pencarian ini dilakukan cara penyelaman.

Kemudian pada pukul 12.55 WIB atau hamper selama 3 jam waktu pencarian, korban berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan.

Korban AAP (6) ditemukan di saringan air di saluran irigasi tersebut dengan kondisi meninggak dunia.

“Korban ditemukan dengan jarak 2,13 kilometer dari datum dalam kondisi meninggal dunia,” ujar Ariyanto.

Kemudian korban selanjutnya dibawa ke rumah duka untuk diserahkan kepada keluarga dan dimakamkan. 

Baca Juga: Gara-gara TikTok, 2 Anggota Perguruan Silat di Sragen Tawuran