Find Us On Social Media :
Arti Ta'awun Menurut Agama Islam (Pixabay)

Arti Ta'awun Menurut Agama Islam dan Al Quran, Ini Ulasannya!

Muhammad Aliefuddin Sayyaf - Minggu, 29 Januari 2023 | 19:00 WIB

Sonora.ID- Berikut ini adalah ulasan tentang apa arti ta'awun menurut agama islam dan Al Quran.

Manusia dilahirkan di dunia sebagai makhluk sosial, sehingga manusia sangat membutuhkan bantuan orang lain sejak dirinya lahir hingga meninggal sekalipun.

Oleh karena itu kita semua perlu untuk menjaga hubungan baik dengan orang banyak.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjaga hubungan baik, seperti  saling tolong menolong dan membantu sesama terutama kepada mereka yang tengah mengalami kesulitan.

Baca Juga: Apa Itu Fae Circle? Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok

Semua agama dan kepercayaan yang ada di peradaban ini selalu memberikan ajaran baik, salah satunya adalah mengajak para umatnya untuk saling menolong sesama manusia.

Tak terkecuali dengan agama islam yang juga mengajarkan untuk melakukan sikap seperti itu.

Dalam ajaran islam sikap itu dikenal dengan Ta’awun, perilaku saling tolong menolong ini hanya diperbolehkan apabila dalam konteks kebajikan dan ketakwaan.

Lantas apa arti ta'awun menurut agama islam dan Al Quran tersebut? Dilansir dari gramedia.com, Simak ulasannya berikut ini:

Baca Juga: Apa Arti Kata Sat Set Sat Set dalam Bahasa Gaul? Kode Cepat Menikah?