Wonogiri, Sonora.ID - Daryati (47) warga Dusun Jatirejo RT 3 RW 4 Desa Jatisari, Kecamatan Jatisrono, Kabupaten Wonogiri mengalami musibah yaitu emas sebanyak 181 gram emas raib dicuri oleh maling.
AKBP Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah selaku Kapolres Wonogiri melalui Kasi Humas AKP Anom Prabowo mengatakan jika kejadian tersebut terjadi pada hari Selasa (31/1/2023) yang lalu.
“Iya, ada pencurian di Desa Jatisari. Pelaku dalam penyelidikan”, jelasnya saat diwawancarai oleh wartawan pada hari Rabu (1/2/2023). Ia juga mengatakan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 05.30 WIB.
Pada waktu itu korban sedang bersiap untuk berangkat ke Pasar Jatisrono dengan tujuan berdagang ayam.
Dari penjelasannya, saat korban meninggalkan rumahnya, ia telah mematikan semua lampu.
Baca Juga: Modus Beli Pakan Kucing, 2 Petshop di Solo Digasak Maling
Akan tetapi, pintu rumahnya ditutup dan tidak dikunci karena anaknya yang masih tidur.
“Sekitar pukul 07.30 korban pulang dari pasar menuju ke rumahnya. Pulang karena mau takziah karena tetangga ada yang meninggal dunia,”ujar Daryati saat diwawancarai oleh wartawan.
Setelah menyadari jika emas miliknya hilang, Daryati kaget. Sesampainya dirumah ia melihat lemari penyimpanan emas yang disimpannya di belakang lemari bufet yang berada di ruang keluarga dalam kondisi bergeser ke depan.
Menurut AKP Anom, korban yang menyadari hal itu langsung memeriksa lemari tersebut. Setelah Daryati memeriksa lemarinya, emas yang biasanya disimpan tersebut sudah hilang.
Maling itu masuk ke rumah warga Jatisari, Wonogiri dan mengambil emas yang hilang yaitu kalung emas 12,1 gram, 11 cincin emas berat 34,8 gram, gelang emas 134,5 gram dengan berbagai bentuk dan dua anting berat 1,5 gram. Total emas yang dicuri maling tersebut seberat 182,9 gram.
Anggota dari petugas polres Wonogiri sudah datang ke lokasi TKP dan sudah mencatat keterangan dari sejumlah saksi. Selain itu pihak polisi juga sudah mengamankan barang bukti yaitu 23 lembar surat pembelian emas.
Baca Juga: Kasus Pencurian Barikade Besi Dishub Solo Masih Dalam Penyelidikan