Find Us On Social Media :
Ilustrasi contoh detail ayah dan ibu di KIP kuliah. (kompas.com)

Contoh Detail Ayah dan Ibu di KIP Kuliah, Lengkap dengan Cara Isinya

Selando Naendra Radicka - Rabu, 15 Februari 2023 | 20:00 WIB

Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai contoh detail ayah dan ibu di KIP kuliah, lengkap dengan cara mengisinya.

Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah adalah salah satu bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang diberikan kepada masyarakat kurang mampu untuk dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi.

Untuk mendapatkan KIP kuliah, seseorang harus melakukan pengajuan terlebih dahulu, di mana di dalam pengajuan tersebut terdapat beberapa informasi yang mesti diisi.

Salah satu informasi penting yang perlu diisi di dalam formulir pengajuan KIP kuliah adalah detail ayah dan ibu.

Sebagai informasi, pengajuan KIP kuliah kini dilakukan secara online melalui laman resmi kip-kuliah.kemdikbud.go.id.

Di dalam formulir pengajuan KIP kuliah secara online, detail ayah dan ibu merupakan salah satu bagian dari menu 'Keluarga'. 

Untuk mengisi kolom tersebut, para siswa dapat memberikan informasi terkait beberapa hal berikut:

- Deskripsi kesehatan ayah dan ibu secara umum.
- Deskripsi profesi atau kegiatan mata pencaharian sehari-hari ayah dan ibu.
- Tanggungan yang masih ditangguh ayah.
- Informasi pendukung lainnya.

Baca Juga: 11 Contoh Cerita Inspiratif dalam Kehidupan Sehari-hari, Memotivasi!

Untuk memahami lebih jauh soal detail ayah dan ibu di KIP kuliah, mengutip laman utbkcak.com, berikut Sonora sajikan contoh yang memuat beberapa informasi sebagaimana disebut di atas.