Solo, Sonora.ID - Pembukaan Masjid Raya Syeikh Zayed diketahui akan segera dibuka pada 28 Februari 2023 mendatang.
Pembukaan tersebut bebarengan dengan berjalannya proyek renovasi Viaduk Gilingan yang berlokasi di sebelah utara masjid.
Hal tersebut membuat para pengunjung memerlukan bantuan mobilisasi ke Masjid Raya Sheikh Zayed dikarenakan parkir untuk bus sampai saat ini belum optimal.
Seperti yang diketahui, kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed hanya dapat menampung setidaknya delapan bus dan empat puluh kendaraan roda empat.
Baca Juga: Foto di Grojogan Sewu Karanganyar, Pengunjung Temukan Potongan Kaki Manusia
“Kemarin bus nggak memungkinkan parkir di dalam, bus parkir di Terminal Tirtonadi dan Mangkunegaran. Di dalam itu muat bus delapan dan mobil empat puluh,” kata Taufik, Jumat (24/2/2023).
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Taufiq Muhammad mengatakan lokasi parkir bus akan diberlakukann di Terminal Tirtonadi dan lahan parkir Pura Mangkunegaran.
Para pengunjung Masjid Raya Sheikh Zayed akan difasilitasi dengan adanya shuttle bus untuk bisa sampai ke area masjid.
Setidaknya, ada empat shuttle bus yang akan dibagi rata ke kedua lokasi parkir bus itu.
Baca Juga: Terdampak TPAS, Warga Tanggan Sragen Baru Dapat Jaminan Kesehatan
Yang mana, ada dua shuttle bus di Terminal Tirtonadi dan dua sisanya aka nada di area parkir Pura Mangkunegaran.
Untuk jalur empat shuttle bus tersebut akan melewati rute Jalan Dl Panjaitan.
“Untuk busnya bayar. Kemarin kita usulkan untuk retribusinya Rp 4 ribu, ya pulang pergi,” ujar Taufiq,
Dirinya menyampaikan keempat bus shuttle tersebut kemungkinan akan siap beroperasi untuk pengunjung di Terminal Tirtonadi dan Pura Mangkunegaran sehari setelah pembukaan masjid.
Baca Juga: Teror Pecah Kaca di Klaten, Dua Mobil Jadi Korban
“(Untuk) Saat ini masih gladi di kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed,” ungkap Taufiq.
Terpantau, terdapat sejumlah bus shuttle yang lalu lalang di kawasan Masjid Raya Sheikh Zayed.
Bus–bus tersebut mendapat pengawalan sepeda motor Satlantas Polresta Surakarta saat gladi.