Find Us On Social Media :
Ilustrasi perbedaan anyway dan by the way. (Freepik)

Perbedaan Anyway dan By The Way dalam Penggunaan Sehari-hari

Selando Naendra Radicka - Sabtu, 4 Maret 2023 | 19:00 WIB

Sonora.ID - Berikut adalah penjelasan mengenai perbedaan 'anyway' dan 'by the way' dalam penggunaan bahasa Inggris sehari-hari.

Kata 'anyway' dan 'by the way' tergolong sering digunakan dalam percakapan bahasa Inggris sehari-hari.

Memiliki bunyi pengucapan yang lumayan senada, banyak orang mengira bahwa kedua kata tersebut memiliki arti dan penggunaan yang sama.

Padahal, sejatinya, kata 'anyway' dan 'by the way' memiliki arti dan fungsi yang berbeda satu sama lain.

Kata 'anyway' sendiri memiliki arti 'bagaimanapun' bila diterjemahkan dalam bahasa Indonesia. 

Bila dilihat dari konteks kalimatnya, kata 'anyway' digunakan untuk memberikan argumen lain terkait topik yang sedang dibicarakan.

Berbeda dengan 'anyway', kata 'by the way' yang sering digantikan dengan ucapan 'btw' dalam bahasa Indonesia memiliki arti 'ngomong-ngomong'.

Dilihat dari konteks kalimatnya, kata 'by the way' digunakan untuk mengajukan komentar atau pertanyaan terkait topik yang sedang dibahas dalam pembicaraan.

Baca Juga: 17 Cara Meminta Maaf dalam Bahasa Inggris

Adapun untuk memahami lebih jauh soal perbedaan 'anyway' dan 'by the way', kamu bisa menyimak beberapa contoh kalimat yang menggunakan kedua kata tersebut berikut ini, sebagaimana dikutip Sonora dari Grid.id.