Find Us On Social Media :
Gunung Merapi yang meletus pada Sabtu, 11 Maret 2023 siang. (BPPTKG)

Breaking News: Merapi Meletus Siang Ini, Sabtu 11 Maret 2023

Selando Naendra Radicka - Sabtu, 11 Maret 2023 | 14:55 WIB

Sonora.ID - Gunung Merapi yang berada di Banyuwangi, Jawa Tengah, meletus pada Sabtu siang (11/3/2023). Letusan tersebut terjadi pukul 12.12 WIB.

Kabar meletusnya Gunung Merapi tersebut pertama kali disampaikan oleh Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun Instagram @bpptkg pada Sabtu (11/3/2023) siang.

“Terjadi awan panas guguran di #Merapi tanggal 11 Maret 2023 pukul 12.12 WIB ke arah Kali Bebeng/Krasak,” tulis akun tersebut.

Sebubungan dengan letusan tersebut, BPPTKG mengimbau masyarakat yang berada di sekitar Gunung Merapi untuk waspada. BPPTKG menerangkan, arah angin saat ini menuju ke arah barat, barat laut, hingga utara.

Menurut keterangan BPPTKG, letusan yang terjadi kali ini punya radius sekitar 7 kilometer dari puncak Gunung Merapi.

“Masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya (jarak 7 km dari puncak Gunung Merapi di alur Kali Bebeng dan Krasak),” tulis BPPTKG sambil menyertakan rekaman letusan yang diambil dari Stasiun CCTV Tunggularum, Sleman.

Sebelumnya, BPPTKG telah memberikan informasi bahwa Gunung Merapi telah mengeluarkan guguran lava dua kali selama masa pengamatan pada 24 Februari - 2 Maret 2023 lalu.

Hingga artikel ini ditulis, letusan Gunung Merapi masih berlangsung. 

Demikian paparan soal Gunung Merapi yang meletus pada Sabtu (11/3/2023) siang sebagaimana di atas.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Hujan Deras, Bahu Jalan Solo–Selo–Borobudur Tergerus Longsor