Sonora.ID - Mari simak pemaparan terkait alasan mengapa manusia perlu aturan dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Manusia sebagai makhluk sosial memang membutuhkan aturan untuk bisa menjalani kehidupan dengan aman dan tenteram.
Pada dasarnya, setiap aturan yang ada di kehidupan manusia pun dibagi menjadi dua jenis, yaitu tertulis dan tidak tertulis.
Meskipun memiliki dua jenis berbeda, aturan yang ada di kehidupan masyarakat sudah pasti memiliki fungsi dan alasan tersendiri untuk dipatuhi oleh manusia.
Untuk itu, simak penjelasan terkait 7 alasan mengapa manusia perlu aturan berikut ini yang ternyata sangat penting untuk kehidupan.
1. Menciptakan Etika dan Moral
Baca Juga: Mengenal 3 Sistem Kekerabatan di Indonesia dan Perbedaannya
Aturan yang berlaku di dalam kehidupan masyarakat dapat menciptakan etika dan moral seseorang sebagai makhluk sosial.
Dengan adanya etika dan moral, seorang individu dapat mengetahui baik dan buruk suatu hal yang dilakukan dalam kehidupan sehari-hari.
Sehingga, aturan pun sangat penting untuk dipatuhi agar etika serta moral dalam diri seorang individu terus ada guna menjalani kehidupan yang benar.