Find Us On Social Media :
Kapal Wisata Tepian Senghie kian melengkapi sarana destinasi wisata susur Sungai Kapuas. (Prokopim Pontianak)

Kapal Wisata Tepian Shenghie Menambah Daya Tarik Wisata Susur Sungai

William - Rabu, 15 Maret 2023 | 12:15 WIB

PONTIANAK, Sonora.ID - Kehadiran Kapal Wisata Tepian Senghie menjadi daya tarik wisatawan yang berkunjung ke Kota Pontianak.

Betapa tidak, kapal yang terbuat dari kayu berwarna coklat itu menjadi transportasi untuk menyusuri keindahan sungai terpanjang di Indonesia.

Terdiri dari dua lantai, penumpang Kapal Tepian Senghie ini akan disuguhkan pemandangan dan kehidupan di tepian sungai dengan aktivitas warga di sepanjang sungai.

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan apresiasinya kepada pemilik Kapal Wisata Tepian Senghie, Ridwan, yang telah berinvestasi untuk menghadirkan sarana transportasi wisata susur sungai Kapuas.

Baca Juga: Desember Tahun Ini Waterfront Kapuas Indah-Senghie akan Diresmikan

"Apa yang dilakukan Pak Ridwan ini patut dicontoh untuk meningkatkan kunjungan wisatawan lewat wisata susur sungai terpanjang di Indonesia," ujarnya usai meresmikan beroperasinya Kapal Wisata Tepian Senghie di dermaga Senghie, Selasa (14/3/2023).

Menurutnya, Sungai Kapuas merupakan denyut nadi kehidupan masyarakat Kota Pontianak. Sebab Sungai Kapuas tidak terlepas dari peradaban sejak zaman dahulu.

Terlebih Pelabuhan Senghie ini juga menyimpan banyak sejarah di mana pelabuhan ini menjadi pelabuhan pertama yang ada di Kota Pontianak, jauh sebelum adanya Pelabuhan Dwikora.

"Oleh sebab itu Pemerintah Kota Pontianak sudah mulai menata kawasan waterfront sebagai bagian dari pengembangan program kota baru dari pemerintah pusat secara bertahap dan berkelanjutan," ucapnya.

Edi berharap hadirnya kapal wisata Tepian Senghie ini akan menjadi salah satu sarana masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung ke Pontianak untuk menikmati pemandangan dan suasana sepanjang Sungai Kapuas. Ia juga menekankan pentingnya mengutamakan keselamatan penumpang dengan menyediakan peralatan safety.