Sonora.ID - Apakah kamu termasuk orang yang suka lupa dengan nomor HP sendiri? Akibat lupa dengan nomor HP yang dimiliki, kita kerap kali dibuat kelabakan sendiri saat membutuhkannya, bukan?
Keberadaan nomor HP ini memang cukuplah penting. Bukan hanya diperlukan untuk pengisian pulsa saja, namun terkadang kita juga memerlukan nomor HP saat mengisi data diri, misalnya, untuk mendaftar rekening bank dan lain sebagainya.
Sayangnya, bagi sebagian besar orang nomor HP ini terkadang memiliki rangkaian yang cukuplah sulit untuk dihafalkan, meski sudah melakukan berbagai cara untuk mengingatnya seperti mencatatnya dalam sebuah catatan dan lainnya.
Namun, bagi pengguna Smartfren kini tak perlu pusing lagi karena dalam artikel ini kami sajikan informasi lengkap mengenai cara untuk mengetahui atau cek nomor Smartfren sendiri yang cukuplah mudah dan tidak buang tenaga.
Cara Cek Nomor Smartfren Sendiri
1. Via Aplikasi MySF
- Unduh aplikasi MySF.
- Masuk ke aplikasi tersebut dengan memasukkan data-data yang diperlukan.
- Sistem akan mengirimkan kode melalui SMS.
- Jika sudah berhasil masuk, maka nomor Smartfren Anda akan muncul di halaman aplikasi.
2. Via Dial Up
*123#
- Tekan *123# di layar ponsel.
- Selanjutnya tekan tombol panggil.
- Ketik angka 8 untuk info nomor telepon.
- Selanjutnya, akan muncul informasi nomor beserta informasi pulsa.
*999#
- Tekan tombol dial up *999#.
- Selanjutnya, tekan tombol panggilan, maka nomor telepon pengguna akan tampil.
3. Via SMS