Find Us On Social Media :
Ilustrasi Contoh Hewan Ruminansia (Freepik)

Contoh Hewan Ruminansia, Beserta Penjelasan dan Ciri-cirinya

Debbyani Nurinda - Selasa, 28 Maret 2023 | 15:37 WIB

Sonora.ID – Artikel ini akan membahas contoh hewan ruminansia, beserta penjelasan dan ciri-cirinya, lengkap.

Ada banyak contoh hewan ruminansia yang umum kita kenali, namun sebelum itu mari kita mengenal terlebih dahulu apa itu hewan ruminansia.

Hewan pemamah biak atau ruminansia adalah kelompok mamalia pemakan tumbuhan yang menguyah makanannya dua kali.

Berbeda dengan manusia ataupun hewan lainnya yang hanya memiliki satu perut, hewan ruminansia memiliki lebih dari satu perut di dalam tubuhnya.

Nah, hewan ruminansia ini sendiri memakan daun dan rumput untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya.

Baca Juga: Ciri-ciri Hewan Mamalia dan Contohnya, Lengkap dengan Penjelasannya

Proses awalnya ruminansia akan mengunyah rumput dengan cepat dan mencampurnya dengan air liur.

Rumput kemudian ditelan dalam kondisi yang masih kasar dan dimasukan kedalam reticulum dan rumen.

Dilansir dari Biology LibreTexts, cairan dari makanan akan masuk ke retikulum dan makanan yang masih padat akan masuk ke rumen.

Cairan makanan dalam retikulum kemudian dialirkan ke omasum dan abomasum untuk kemudian diserap nutrisinya oleh tubuh.

Di dalam rumen, makanan tersebut difermentasi oleh mikroba yang bisa memecah selulosa tumbuhan.