Find Us On Social Media :
Sinopsis Film 'Enter the Fat Dragon' - Donnie Yen (Martial Arts Action Camera)

Sinopsis Film 'Enter the Fat Dragon' yang Diperankan oleh Donnie Yen

Sienty Ayu Monica - Jumat, 31 Maret 2023 | 12:05 WIB

Sonora.ID – Berikut ini adalah sinopsis ‘Enter the Fat Dragon’ yang tayang di bioskop Trans TV malam ini pada pukul 21.45 WIB.

Enter the Fat Dragon adalah film komedi seni bela diri Hong Kong tahun 2020 yang disutradarai oleh Kenji Tanigaki dan Aman Chang dari skenario oleh dan dibintangi oleh Wong Jing, yang juga menjadi produser bersama Connie Wong dan aktor utama Donnie Yen.

Film ini dibintangi oleh Teresa Mo dan Niki Chow. Film tersebut merupakan remake dari karya Sammo Hung dengan judul yang sama.

Seperti diketahui, film-film Sammo Hung kerap memperlihatkan orang dengan berat badan berlebih yang juga seorang penggemar Bruce Lee.

Sedangkan untuk Jackie Chan, cerita filmnya selalu dibungkus adegan laga dan komedi.

Simak sinopsis film Enter the Fat Dragon selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Sinopsis Woman in a Veil: Balas Dendam Istri Kepada Sang Suami yang Berselingkuh

Sinopsis Enter the Fat Dragon

Dalam Enter the Fat Dragon, Yen berperan sebagai Fallon Zhu, seorang polisi Hong Kong yang begitu terobsesi untuk memulihkan ketertiban dan menyelamatkan semua orang.

Karena itu, akhirnya ia selalu mengecewakan tunangannya, Chloe (Niki Chow Lai-kei), seorang artis televisi kelas dua.