Find Us On Social Media :
Ilustrasi manfaat menjaga silaturahmi (unsplash.com)

7 Manfaat Menjaga Silaturahmi antar Sesama: Jangan Sampai Merugi!

Gema Buana Dwi Saputra - Jumat, 7 April 2023 | 15:15 WIB

Sonora.ID - Berikut ini adalah ulasan tentang manfaat menjaga silaturahmi antar sesama yang wajib dilakukan oleh umat muslim agar tidak merugi di kemudian hari.

Umat muslim pasti sudah memahami bahwa silaturahmi merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan ketika bulan Ramadhan berlangsung.

Kegiatan ini bisa menjaga tali persaudaraan antar sesama yang ternyata memiliki manfaat besar ke dalam kehidupan jika dijaga sebaik mungkin dan harus dilakukan oleh umat muslim.

Hal tersebut bahkan sudah dijelaskan oleh Prof. Dr. KH., Nasaruddin Umar, M.A., melalui program Ramadan Berbagi 2023.

"Orang yang rajin bersilaturahmi (mereka) di dunia akan bahagia karena banyak temannya dan di akhirat apalagi," ujar Nasaruddin Umar.

Lantas, apa saja manfaat menjaga silaturahmi yang bisa dirasakan oleh umat muslim jika melakukannya dengan rajin? Berikut adalah ulasan lengkapnya.

Baca Juga: Doa Memohon Ilmu yang Bermanfaat dalam Agama Islam

1. Umur Panjang dan Rezeki Lapang

Umat muslim yang rajin menjaga ikatan keluarga melalui silaturahmi akan diberikan umur yang panjang serta rezeki lapang dalam kehidupan.

Hal ini tertuang di dalam HR. Bukhari saat Rasulullah S.A.W bersabda: