Sonora.ID – Merapat! Begini cara menghilangkan daki yang sudah menghitam dengan mudah dan cepat tanpa menimbulkan rasa sakit.
Sejak dulu, daki kerap dikaitkan dengan hal yang kotor, sehingga siapapun yang memilikinya dianggap kurang menjaga kebersihan diri.
Daki adalah kotoran yang terdiri dari sel kulit mati, minyak (sebum), serta keringat yang menumpuk di atas kulit.
Umumnya daki muncul pada beberapa area tubuh seperti leher, lipatan lengan, lipatan kaki, serta punggung.
Pada kasus yang lebih parah, daki yang dibiarkan menumpuk terlalu lama atau tidak dibersihkan dengan tuntas berisiko mengakibatkan dermatitis neglecta atau kelainan kulit.
Baca Juga: Urutan Body Care yang Benar, Supaya Skincare Bekerja Secara Maksimal!
Akibatnya, penumpukan sel kulit mati dan kotoran tak hanya menimbulkan daki, tetapi juga sisik serta perubahan warna kulit.
Kamu pasti nggak mau dong, dicap jorok karena memiliki daki di area kulit? Maka dari itu, penting bagi kita untuk mengetahui cara menghilangkan daki yang sudah menghitam dengan mudah dan cepat berikut ini.
Mandi hingga bersih
Membersihkan tubuh dengan mandi ternyata tidak boleh Anda lakukan secara asal-asalan. Cara mandi yang kurang tepat bisa menyebabkan daki menumpuk.
Maka dari itu, pastikan Anda mandi dengan sabun dan membersihkan bagian-bagian tubuh yang paling mudah dihinggapi kotoran.