Find Us On Social Media :
10 Gejala Infeksi Paru-paru pada Anak, Lengkap Beserta Penyebabnya (Klikdokter)

10 Gejala Infeksi Paru-paru pada Anak, Lengkap Beserta Penyebabnya

Dita Tamara - Senin, 17 April 2023 | 13:15 WIB

Sonora.ID – Tak hanya menyerang orang dewasa saja, infeksi paru-paru juga menjadi salah satu kesehatan yang rentang menyerang anak-anak.

Terutama jika anak masih bayi dan memiliki daya tahan tubuh yang lemah. Tak hanya itu, anak juga rentan terinfeksi paru-paru jika memiliki masalah tumbuh kembang, ada riwayat kelainan bawaan, kekurangan vitamin A, dan mineral zinc.

Dilansir dari kompas.com, jenis infeksi paru-paru pada anak yang kerap menyerang adalah pneumonia (infeksi jaringan dasar utama paru-paru), bronkitis (infeksi bronkus atau saluran udara dari paru-paru ke tenggorokan), dan bronkiolitis (infeksi saluran pernapasan kecil paru-paru).

Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui gejala apa saja yang ditimbulkan ketika anak menderita infeksi paru-paru.

Dengan begitu, orang tua pun dapat secara dini menentukan pengobatan yang tepat sehingga penyakit infeksi paru-paru pada anak bisa sembuh dan tidak menyebabkan komplikasi yang dampaknya fatal,

Untuk meningkatkan kewaspadaan pada penyakit ini, kenali beberapa gejala infeksi paru-paru pada anak yang perlu diwaspadai para orangtua.

Baca Juga: Makanan Penyebab Radang Tenggorokan Pada Anak

Gejala Infeksi Paru-paru pada Anak

Secara umum, gejala infeksi paru-paru pada anak akan merasakan tanda penyakit seperti:

-Badan demam