Sonora.ID – Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) memang memudahkan berbagai pekerjaan, namun juga memiliki dampak negatif. Apa saja dampak negatif IPTEK di bidang ekonomi?
Kemajuan IPTEK bisa diartikan sebagai maju dan berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi.
IPTEK diartikan sebagai suatu ilmu yang mempelajari mengenai perkembangan teknologi berdasarkan pengetahuan.
Perlu diketahui bahwa ilmu pengetahuan dengan teknologi itu tidak bisa terpisahkan.
Melansir gramedia.com, dengan adanya IPTEK maka seluruh dunia bisa saling terhubung seperti tanpa jarak.
Baca Juga: 12 Contoh Perwujudan Sikap Tanggung Jawab dalam Pengembangan IPTEK
Bahkan kemajuan suatu bangsa ditentukan oleh penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Teknologi menggunakan ilmu pengetahuan untuk memecah masalah, sedangkan ilmu pengetahuan menggunakan teknologi untuk membuat penemuan baru.
Keberadaan IPTEK ini dibutuhkan untuk keberlangsungan hidup manusia. Misalnya, membuat komunikasi jadi lebih mudah, adanya kemudahan transportasi, dan masih banyak lagi.
Namun di balik itu kemajuan IPTEK juga memiliki dampak negatif untuk berbagai bidang.
Kali ini kita akan membahas tentang dampak negatif IPTEK di bidang ekonomi.