Find Us On Social Media :
Ilustrasi teknik dasar jalan cepat (gramedia.com)

4 Teknik Dasar Jalan Cepat yang Bisa Dicoba sampai Garis Finish

Gema Buana Dwi Saputra - Jumat, 28 April 2023 | 17:50 WIB

Sonora.ID - Berikut ini adalah ulasan tentang teknik dasar jalan cepat yang bisa kamu coba sampai garis finish.

Jalan cepat merupakan cabang olahraga yang menitikberatkan pada kedisiplinan dan presisi langkah kaki.

Olahraga ini dilakukan dengan cara mengayunkan kaki ke arah depan tanpa memutuskan hubungan kaki di belakang.

Pada umumnya, jarak yang ditempuh ketika seseorang sedang melakukan olahraga jalan cepat adalah 5 km, 10 km, 20 km, dan 50 km.

Kamu bisa mencapai garis finish tersebut dengan mudah menggunakan 4 teknik dasar jalan cepat berikut ini.

1. Teknik Awalan (Start)

Baca Juga: 5 Teknik Dasar Tenis Meja yang Perlu Diperhatikan Pemain Sebelum Bertanding

Teknik awalan ini sangat penting untuk dikuasai agar bisa memulai olahraga ini dengan beberapa tahapan, yaitu:

2. Posisi Badan

Kamu juga harus memperhatikan posisi badan yang benar ketika sedang melakukan jalan cepat untuk mencapai garis finish dengan baik.