Find Us On Social Media :
Press Conference Road to L'etape Indonesia by Tour de France - Banua (Smart Banjarmasin/Eva)

495 Pesepeda Ikuti Road to L'etape Indonesia by Tour de France - Banua

Eva Rizkiyana - Sabtu, 6 Mei 2023 | 14:20 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID - Sekitar 495 peserta dari berbagai daerah terdaftar untuk mengikuti gelaran Road to L'etape Indonesia by Tour de France - Banua yang akan dilaksanakan di Kalimantan Selatan, Minggu (07/05) besok.

Dimulai dari titik nol kilometer Banjarmasin di kawasan Siring Sudirman atau depan Kantor Gubernur, para peserta akan melintasi dua rute dengan kategori berbeda. Yakni rute Long sepanjang 139 kilometer menuju Gunung Mawar, Kabupaten Banjar, dan rute Short sepanjang 40 kilometer menuju Bundaran Liang Anggang, Kota Banjarbaru.

Dalam Press Conference yang digelar di Galaxy Hotel Banjarmasin, Sabtu (06/05) siang, Direktur L'etape Indonesia by Tour de France, Zacky Badrudin, mengungkapkan bahwa event kali ini merupakan rangkaian sebelum digelarnya L'etape Indonesia by Tour de France di Mandalika, Nusa Tenggara Barat, pada 28 Mei mendatang.

"Kami sangat senang dan bersyukur gelaran event internasional ini bisa menggelar pre-event yang terakhir sebelum ke Mandalika, yaitu di Banjarmasin," tuturnya.

Zacky menyebut tak hanya roadbike yang dapat berpartisipasi tapi juga pesepeda non-roadbike juga dapat mencoba sensasi balapan ala Tour de France.

Baca Juga: Ketua Umum PBNU Lantik PWNU Kalimantan Barat Masa Khidmat 2022–2027

Dipilihnya Kalimantan Selatan sebagai salah satu lokasi pre-event L'etape Indonesia karena kondisi jalan dan infrastruktur penunjangnya yang terbilang mulus, ditambah pemandangan indah di sepanjang rute yang akan dilintasi para peserta.

"Dengan adanya Road to L'etape Indonesia by Tour de France - Banua di Banjarmasin, diharapkan dapat membawa dampak baik bagi sport tourism di Banjarmasin dan Kalimantan Selatan pada khususnya," tambahnya lagi.

Dari sisi keselamatan dan keamanan, pihaknya juga menggandeng promotor olahraga asal Indonesia yang sudah teruji dalam berbagai gelaran event serupa.

Baca Juga: KemenPPPA Kawal Kasus Kekerasan Seksual terhadap Anak Kandung di Sidoarjo

Tak hanya menyediakan tim medis dan ambulans yang bersiaga mengiringi perjalanan para pesepeda di dua rute tersebut, pihaknya juga menempatkan sejumlah titik istirahat atau Water Station yang dapat dimanfaatkan peserta.

Di samping itu, untuk rute Long juga ada dua penghargaan khusus, yakni King of Mountain (KoM) dan Queen of Mountain (QoM), bagi peserta pertama yang berhasil melalui Gunung Mawar.

Dukungan penuh pun diberikan oleh banyak pihak, seperti Counterpain, Bank Kalsel, Kafh, Jagadiri, Cannondale, Santini, Wahoo, Pocari Sweat, 100%, Strasse, Amanah Air Mineral, Galaxy Hotel, Fave Hotel, Rumah Sakit Pelita Insani Martapura, Asosiasi Automotive Kalsel, Dispora Kalsel dan Polda Kalimantan.