Sonora.ID - Apa perbedaan gelombang transversal dan gelombang longitudinal? Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, kamu harus memahami pengertiannya terlebih dahulu.
Pengertian Gelombang Transversal
Dikutip dari laman Khan Academy, gelombang transversal dapat definisikan sebagai gelombang yang arah getarnya tegak lurus dengan arah rambatannya.
Baca Juga: Pengertian Gelombang: Jenis, Sifat, dan Pemanfaatannya dalam Kehidupan
Pengertian Gelombang Longitudinal
Berbeda dengan gelombang transversal, gelombang longitudinal adalah gelombang yang memiliki arah getar dan arah rambat yang sejajar.
Perbedaan Gelombang Transversal dan Longitudinal
Nah, perbedaan antara gelombang transversal dan longitudinal dapat dibedakan berdasarkan arah getar, medium, polarisasi, dan tekanan. Simak penjelasannya di bawah ini.
1. Arah Getar
Dari pengertian di atas, dapat kita lihat bahwa arah gelombang transversal arah getarnya tegak lurus dengan arah rambat membentuk gelombang sinus sedangkan gelombang longitudinal arah gerarnya searah dengan arah rambatnya.