Find Us On Social Media :
Ilustrasi Cara Menghitung Mean, Median, Modus dengan Mudah, Beserta Contoh Soal (Picabay)

Cara Menghitung Mean, Median, Modus dengan Mudah, Beserta Contoh Soal

Debbyani Nurinda - Kamis, 11 Mei 2023 | 15:07 WIB

Sonora.ID – Berikut penjelasan cara menghitung mean, median, modus yang mudah dimengerti, beserta contoh soal untuk dijadikan latihan.

Pada pelajaran statistika dalam matematika, kita akan bertemu istilah modus, median, dan juga mean dalam sebuah penyajian data.

Nah, mempelajari cara menghitung mean, median, modus, akan memudahkan kita untuk mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai keseluruhan data.

Berdasarkan definisinya, Mean adalah rata-rata suatu data. Median adalah nilai tengah suatu data setelah data diurutkan. Modus adalah nilai yang paling sering muncul dalam suatu data.

Lantas bagaimana cara menghitung mean, median modus dengan mudah?

Baca Juga: Panjang Busur Lingkaran: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soalnya

  1. Menghitung Nilai Rata-Rata

Nilai rata-rata atau mean bisa dihitung dengan cara menjumlahkan keseluruhan data kemudian dibagi dengan banyaknya data.

atau, dapat dirumuskan dengan:
????̅ = ∑ x / n

Keterangan:
????̅ = rerata atau mean
n = banyaknya data
∑ x = jumlah seluruh data

Contoh soal mencari nilai mean sebagai berikut:

Ahmad mengerjakan tes matematika sebanyak 7 kali dan mendapatkan nilai sebagai berikut: 6, 6, 7, 7, 8, 9, 7. Berapakah nilai rata-rata tes matematika Ahmad?

Pertama-tama jumlahkan seluruh nilai yang Ahmad dapatkan.

6 + 6 + 7 + 7 + 8 + 9 + 7 = 50