Find Us On Social Media :
Tiket Coldplay habis, Mabes Polri minta masyarakat Waspada Oknum yang Mengaku Bisa Membantu! (Humas Polri)

Tiket Coldplay Habis, Mabes Polri Minta Masyarakat Waspada Oknum yang Mengaku Bisa Membantu!

Tito Suhandoyo - Selasa, 23 Mei 2023 | 16:30 WIB

Sonora.ID - Mabes Polri kembali mengingatkan bahwa Tiket konser Coldplay telah habis.

"Pihak penyelenggara melalui akun resmi di media sosial menyatakan bahwa tiket pre-sale dan public sale telah habis.

Masyarakat diminta berhati-hati dalam menerima informasi terhadap pihak yang dapat membantu untuk mendapatkan tiket," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigadir Jendral Polisi Ahmad Ramadhan di Mabes Polri.

Ahmad Ramadan menambahkan, bahwa Polri pun telah menerima laporan penipuan di 3 Polda dan Di Bareskrim Polri.

"Tiga Polda yang telah menerima laporan korban yakni Polda Metro Jaya, Polda Kepulauan Riau, dan Polda Jawa Tengah. Adapun Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri telah menerima satu laporan sejumlah korban dengan kerugian sekitar Rp 40 juta," ujar Ahmad Ramadhan.

Penyidik baik di jajaran Polda maupun bareskrim pun hingga kini terus melakukan penyelidikan lebih lanjut.

“Saat ini polisi melakukan pendalaman dan penyelidikan terhadap laporan tersebut,” lanjut Ahmad Ramadhan.

Penyidik Bareskrim Polri pun akan meminta klarifikasi ke vendor perihal penjualan online yang berpotensi menimbulkan korban, karen para pelaku menipu dengan modus menyediakan jasa pembelian tiket atau reseller tanpa melalui tiket boks resmi, yaitu lewat akun media sosial atau platform lain.

“Pihak penyelenggara melalui akun resmi di media sosial menyatakan bahwa tiket presale dan public sale telah habis, sehingga agar masyarakat berhati-hati dalam menerima informasi terhadap pihak yang dapat membantu untuk mendapatkan tiket,” tutup Ahmad Ramadhan.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: Mabes Polri: Tidak Semua Anggota Polri Bisa Melakukan Penilangan Manual Terhadap Pelanggar Lalu Lintas