Find Us On Social Media :
Lirik lagu "Kepada Noor" dari Panji Sakti. (Pixabay/Pexels)

Lirik Lagu Kepada Noor - Panji Sakti, Ini Kisah di Baliknya

Nisa Hayyu Rahmia - Rabu, 24 Mei 2023 | 18:57 WIB

Sonora.ID - Berikut ini lirik lagu "Kepada Noor" dari Panji Sakti yang sebenarnya merupakan musikalisasi puisi.

Puisi tersebut adalah puisi karya Bapak Moch. Syarip Hidayat yang ditulis sebagai ungkapan cinta kepada istri tercintanya, Ibu Siti Nurbaya.

Puisi yang ditulis Bapak Moch. Syarip Hidayat terdiri dari tiga bagian, yaitu "Kepada Noor 1", "Kepada Noor 2", dan "Kepada Noor 3".

Lagu yang dilantunkan Panji Sakti ini adalah adaptasi dari "Kepada Noor 3", yang dibuat tahun 2003.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu DOXA - Secret Number, Lengkap dengan Hangul

Simak lirik lagu "Kepada Noor" dari Panji Sakti.

Seperti burung yang sedang membuat sarang
Dari rumput dan ilalang
Ku susuri setiap keindahan di wajah-Mu
Ku sematkan
Rindu adalah perjalanan mengurai waktu
Menjelma pertemuan demi pertemuan
Catatannya tertulis di langit malam
Di telaga dan di ujung daun itu
Rindu mengekal menyebut nama-Mu
Berulang-ulang
Rindu mengekal menyebut nama-Mu
Berulang-ulang
Rindu mengekal menyebut nama-Mu

Seperti burung yang sedang membuat sarang
Dari rumput dan ilalang
Ku susuri setiap keindahan di wajah-Mu
Ku sematkan rindu
Adalah perjalanan mengurai waktu
Menjelma pertemuan demi pertemuan
Catatannya tertulis di langit malam
Di telaga dan di ujung daun itu

Rindu adalah perjalanan mengurai waktu
Menjelma pertemuan demi pertemuan
Catatannya tertulis di langit malam
Di telaga dan di ujung daun itu
Rindu mengekal menyebut nama-Mu
Berulang-ulang
Rindu mengekal menyebut nama-Mu
Berulang-ulang
Rindu mengekal menyebut nama-Mu
Berulang-ulang
Berulang-ulang
Berulang-ulang
Berulang-ulang
Rindu mengekal menyebut nama-Mu
Berulang-ulang