Sonora.ID - Simak ulasan tentang cara menggunakan mendeley yang berguna untuk para pelajar, mahasiswa, hingga peneliti.
Mendeley merupakan perangkat lunak aplikasi yang dapat mengelola dan menyimpan sumber-sumber referensi ilmiah, seperti jurnal, buku, dan lainnya.
Aplikasi Mendeley juga punya fitur yang membantu Anda membuat daftar pustaka otomatis.
Aplikasi ini sangat amat berguna untuk mengumpulan dan mengelola sumber-sumber referensi yang digunakan dalam penelitian atau karya ilmiah.
Aplikasi ini tersedia dan bisa diakses di berbagai device, seperti Windows, OS X, Linux, Mendeley Web, Android, dan iOS.
Adapun fungsi Mendeley seperti:
- Menyimpan, mengatur, dan mencari berbagai referensi
- Menyisipkan referensi dan bibliografi dalam Microsoft Word menggunakan plug-in Mendeley Cite
- Membaca, menyoroti, dan memberi anotasi pada PDF, serta berkolaborasi dengan orang lain dengan berbagi referensi
- Menyisipkan kutipan perpustakaan Mendeley ke dalam dokumen baru, termasuk kutipan dalam teks, catatan akhir, dan catatan kaki.
- Mendukung lebih dari 1.000 gaya kutipan
- Penyimpanan online gratis hingga 1 GB, dan dapat ditingkatkan hingga 2 GB dengan versi berbayar
- Mengatur preferensi untuk mengganti nama dan menyimpan PDF secara otomatis M
- engganti nama PDF secara otomatis menurut Penulis, Judul Jurnal, Tahun, dan lainnya,
- Mengatur PDF ke dalam beberapa folder, dan lainnya.
Baca Juga: Fitur Chat Lock WhatsApp: Fungsi dan Cara Menggunakan
Cara Membuat Akun Mendeley
Jika Anda baru pertama kali menggunakan Mendeley, Anda harus membuat akun terlebih dahulu.
Adapun caranya sebagai berikut: