Sonora.ID - Pangeran Diponegoro merupakan salah satu pahlawan nasional Republik Indonesia yang sangatlah berperan dalam peristiwa sejarah, yakni Perang Jawa atau Perang Diponegoro.
Perang Jawa yang dipimpin oleh Pangeran Diponegoro ini termasuk perang yang menelan korban terbanyak dalam sejarah Indonesia.
Diketahui bahwa perang yang berlangsung 1825 – 1830 menelan korban tewas sebanyak 200.000 jiwa penduduk Jawa, sementara korban tewas di pihak Belanda berjumlah 8.000 tentara Belanda dan 7000 serdadu pribumi.
Baca Juga: 5 Contoh Cerita Inspiratif dengan Tema Kepahlawanan yang Pendek
Siapa sih sosok Pangeran Diponegoro itu? Pangeran Diponegoro adalah putra dari Sri Sultan Hamengku Buwono III.
Pangeran Diponegoro memiliki nama asli Raden Mas Ontowiryo. Ia lahir pada 11 November 1785 di Yogyakarta.
Nama Pangeran Diponegoro semakin dikenal secara luas oleh masyarakat karena ia merupakan sosok yang memimpin Perang Jawa yang terjadi di Tanah Jawa.
Selain melawan Belanda, perang ini juga merupakan perang saudara antara orang-orang keraton yang berpihak pada Diponegoro dan yang anti-Diponegoro (antek Belanda).