Sonora.ID - Dalam artikel ini kita akan mempelajari bersama mengenai tutorial, langkah-langkah, cara membaca jangka sorong yang tepat.
Jangka sorong sendiri dikenal dengan beberapa nama, seperti jangka geser, mistar sorong, mistar geser, dan schuifmaat atau vernier caliper.
Jangka sorong adalah alat untuk mengukur panjang, diameter luar maupun diameter dalam suatu benda. Alat ini juga bisa untuk mengukur kedalaman lubang atau bangun ruang, contohnya, tabung.
Jangka sorong memiliki satuan ukur inci dan sentimeter (cm) seperti mistar pada umumnya. Akan tetapi, cara menggunakan jangka sorong lebih rumit, namun hasil pengukuran lebih presisi.
Baca Juga: Macam-Macam Alat Ukur Besaran Pokok Lengkap dengan Cara Kerjanya
Bagian-Bagian Jangka Sorong
Secara umum, jangka sorong terdiri atas rahang tetap dan rahang gerak.
- Pada bingkainya, rahang tetap atau fixed jaw memiliki pembagian skala yang sangat teliti.
- Rahang gerak atau sliding jaw mempunyai skala nonius yang dapat digerakkan sepanjang bingkai.
Pada jenis jangka sorong tertentu juga dilengkapi dengan pengatur gerakan yang halus sepanjang bingkai dan bagian untuk mengukur kedalaman.
Bagian-bagian jangka sorong antara lain:
- Beam (batang/rangka)
- Fixes Jaw (rahang tetap)
- Sliding jaw (rahang gerak)
- Main scale (skala tetap)
- Vernier scale (skala nonius)
- Fine adjustment (penggerak halus)
- Clamping screws (baut pengencang)
Cara Menggunakan Jangka Sorong