Find Us On Social Media :
Ilustrasi Cara Kerja Jantung (Freepik.com)

Mengenal Cara Kerja Jantung Memompa Darah, dengan Penjelasannya

Debbyani Nurinda - Kamis, 15 Juni 2023 | 16:36 WIB

Sonora.ID – Beriku penjelasan cara kerja jantung memompa darah yang menarik untuk diketahui.

Jantung memiliki peran penting dalam tubuh manusia yang wajib dijaga kesehatannya.

Jantung berfungsi untuk memompa dan mengedarkan darah yang mengandung oksigen dan nutrisi ke semua sel, jaringan, dan organ tubuh.

Tak hanya itu, jantung juga bertugas membuang produk limbah dan karbondioksida dari dalam tubuh.

Dengan memahami cara kerja jantung memompa dan mengalirkan darah ke seluruh tubuh, bisa membantu Anda untuk mengetahui bagaimana cara menjaga kesehatan jantung dengan baik.

Hal ini tentu akan membantu menurunkan risiko berbagai penyakit kardiovaskular atau penyakit yang berhubungan dengan jantung.

Baca Juga: Ciri-Ciri Gendang Telinga Pecah, Apa Bisa Sembuh dan Kembali Normal? 

Cara Kerja Jantung

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa jantung merupakan organ tubuh yang berfungsi untuk memompa dan mengalirkan darah ke seluruh bagian tubuh.

Organ ini berupa jaringan pembuluh darah yang membawa dan mengalirkan darah berupa oksigen dan berbagai nutrisi penting lainnya.

Oksigen dan nutrisi yang ada dalam darah dibutuhkan oleh semua organ tubuh lain untuk menjalankan fungsinya dengan baik.