Find Us On Social Media :
4 Ciri-Ciri Kucing Rabies dan Cara Mengobati Anabul. (138524449)

4 Ciri-Ciri Kucing Rabies dan Cara Mengobati Anabul

Kumairoh - Senin, 26 Juni 2023 | 12:25 WIB

Sonora.ID - Ciri-ciri kucing rabies bisa kamu perhatikan pada hewan peliharaanmu sebelum dia bisa menginfeksi dan membahayakan dirimu dan anggota keluarga.

Meski selama ini rabies lekat pada hewan peliaharaan anjing, ternyata kucing juga bisa terkena rabies dan dampaknya tak kalah berbahaya.

Melansir Web MD, rabies merupakan virus yang dapat menyerang mamalia apa pun - termasuk kucing. Bahkan di AS rabies lebih banyak menyerang kucing dibandingkan dengan anjing.

Rabies adalah virus yang mempengaruhi sistem saraf pusat mamalia. Biasanya ditularkan ketika hewan yang terinfeksi menggigit hewan lain atau manusia.

Virus itu muncul di lokasi gigitan dan bergerak melalui tubuh di sepanjang saraf hingga mencapai otak.

Baca Juga: Pertolongan Pertama Bila Digigit Anjing Rabies

Begitu rabies mencapai otak, hewan yang terinfeksi akan mulai menunjukkan gejala dan biasanya akan mati dalam waktu 7 hari.

Ciri-Ciri Kucing Rabies

Melansir Daily Paws, berikut adalah ciri-ciri kucing rabies yang perlua diperhatikan pada hewan peliharaan.

1. Perubahan Perilaku