Sonora.ID - Berikut ini adalah penjelasan tentang sinopsis film 'Missing' yang merupakan film thriller-mystery baru di Netflix.
'Missing' merupakan film karya Nicholas D. Johnson yang sudah tayang perdana di berbagai bioskop pada tanggal 22 Februari 2023.
Film ini cukup menarik perhatian banyak orang karena menggunakan teknik 'Screenlife' dalam pengambilan gambar yang membuat penonton merasa 'terlibat' dalam film tersebut.
Tidak sampai disitu saja, 'Missing' juga memberikan plot twist yang membuat film ini wajib masuk ke dalam rekomendasi film yang harus ditonton di tahun 2023.
Kamu bisa menyimak sinopsis film 'Missing' terlebih dahulu untuk mengetahui gambaran keseluruhan dari film yang menjadi sekuel dari Searching (2018) dan Run (2020) ini.
Baca Juga: Sinopsis Film 'Run Rabbit Run' Film Horor Psikologis yang Tayang di Netflix
'Missing' dibuka dengan adegan video recorder yang merekam kegiatan masa lampau ketika June Allen kecil (Storm Reid) sedang bermain dengan ayahnya, yaitu James Allen (Tim Griffin).
Pada rekaman tersebut, tampak James yang mimisan dan percakapan antara Ayahnya dengan Grace Allen (Nia Long) pun menjadi akhir dari video.
Kemudian, adegan pun beralih ke masa sekarang di mana Grace akan berlibur dengan pacarnya, Kevin (Ken Leung) setelah James Allen meninggal akibat penyakit tumor otak.