Sonora.ID - Simak ulasan materi tentang pengertian dan contoh interaksi manusia dengan lingkungan.
Interaksi sosial adalah hubungan-hubungan sosial yang menyangkut hubungan antara individu, individu dengan kelompok, dan kelompok dengan kelompok.
Manusia adalah makhluk sosial yang tidak dapat hidup sendiri.
Dalam interaksi sosial, disyaratkan kontak sosial dan komunikasi antara pihak yabg berinteraksi.
Selain berinteraksi sosial, manusia juga berinteraksi dengan alam.
Manusia hidup membutuhkan alam sebagai sumber makanan dan penghidupan.
Tanpa adanya alam, manusia tak akan bisa hidup dan bertahan.
Baca Juga: Jenis-Jenis Interaksi dalam Ekosistem, Materi Biologi Kelas 10
Contoh Interaksi Manusia dengan Lingkungan
Adapun beberapa contoh interaksi manusia dengan lingkungan seperti:
- Petani menanam padi di sawah
- Nelayan menangkap ikan di laut
- Petani menanam jagung di ladang
- Manusia menambang batu bara
- Manusia menanam hutan yang gundul atau reboisasi
- Menanam tanaman hias
- Jual beli hewan ternak
- Jual beli tanaman hias
- Menanam pohon
- Menanam sayuran
- Menanam buah-buahan
- Menanam tanaman obat
- Menanam tumbuhan yang dibutuhkan untuk konsumsi
- Menggemburkan tanah dengan cara membajak atau mencangkul
- Memberikan pupuk bagi tanaman
- Menyiram tanaman
- Beternak hewan
- Memberi makan hewan
- Mendaki gunung dan bukit
- Mengobati hewan yang terluka
- Menggunakan energi terbarukan
- Memanen hasil pertanian dan perkebunan
- Tidak membuang sampah sembarangan.
- Menjaga kebersihan alam dan lingkungan sekitar.
- Membersihkan lingkungan dari sampah yang berserakan.
- Memanfaatkan hasil ternak seperti daging, susu, dan telur.
- Menghirup udara sejuk dan segar di alam.
- Berteduh di bawah pohon yang rindang
- Meneliti dan mempelajari tentang alam
- Melakukan penghematan penggunaan energi fosil
- Memanfaatkan sutra ulat dan bulu domba untuk membuat kain dan pakaian.
- Memanfaatkan kayu dan bambu untuk membangun rumah dan furnitur.
- Menggunakan tanaman herbal sebagai obat tradisional
- Rekreasi ke alam seperti ke taman, kebun raya, dan lain sebagainya
- Membangun konservasi alam seperti cagar alam, suaka margasatwa dan sejenisnya.
Itulah ulasan tentang contoh interaksi manusia dengan alam yang biasa ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Kamu juga bisa menambahkan interaksi lain yang sekiranya terkait dengan alam. Semoga bermanfaat.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News