Find Us On Social Media :
Ilustrasi bawang dayak (ist)

5 Manfaat Bawang Dayak untuk Kesehatan, Salah Satunya Diabetes

Muhamad Alpian - Selasa, 11 Juli 2023 | 13:53 WIB

Sonora.ID - Simak deretan manfaat bawang dayak untuk kesehatan tubuh, salah satunya mencegah kanker.

Apakah kamu tahu apa itu bawang dayak?

Bawang dayak atau bawang sabrang merupakan rempah-rempah asal Indonesia yang kaya akan manfaat.

Bawang ini termasuk bawang yang cukup susah hidup di sembarangan tempat, karena pada dasarnya bawang ini hidup di dataran tinggi yakni antara 600-1500 mdpl.

Secara fisik bawang ini hampir sama dengan bawang merah pada umumnya, hanya saja lebih kecil dan lebih berwarna terang.

Penelitian tentang khasiat bawang dayak  dalam mengatasi penyakit diabetes dimulai sejak tahun 2011.

Penelitian yang dilakukan oleh Institut Pertanian Bogor (IPB), rebusan bawang dayak mengandung khasiat antidiabetes dan imunomodulator yang dapat mengontrol kadar gula darah.

Selain itu, Jurnal Food Science & Nutrition merilis nutrisi dari bawang dayak yakni:

- Umbi bawang Dayak mengandung 4,5 mg flavonoid per 100 gram.

- Daun bawang Dayak mengandung 3,5 mg flavonoid per 100 gram.