Find Us On Social Media :
Contoh Peristiwa Menyublim dalam Kehidupan Sehari-hari ()

11 Contoh Peristiwa Menyublim dalam Kehidupan Sehari-hari

Nisa Hayyu Rahmia - Selasa, 11 Juli 2023 | 17:50 WIB

Sonora.ID - Contoh peristiwa menyublim menjadi salah satu hal yang dipelajari sejak siswa duduk di bangku sekolah dasar.

Namun, sudahkah kamu tahu apa itu peristiwa menyublim?

Pengertian peristiwa menyublim dilansir dari buku Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar Kelas 5 karya Christiana Umi yakni peristiwa perubahan zat padat menjadi gas atau uap dan sebaliknya.

Proses perubahan wujud pada peristiwa menyublim ini tidak melalui proses cair, tapi membutuhkan energi panas atau kalor.

Baca Juga: Berikut Ini Pengertian, Jenis, dan Contoh dari Perubahan Wujud Benda

Contoh Peristiwa Menyublim

Agar lebih memahami terkait peristiwa menyublim, simak sejumlah contoh menyublim yang mungkin kerap kita lihat dan alami dalam kehidupan sehari-hari.

1. Es Batu yang Baru Keluar dari Kulkas

Ketika es batu baru diambil dari kulkas dan diletakkan dalam suhu ruangan, selain mencair menjadi air, es batu juga mengalami penyubliman yang menyebabkan pelepasan asap.

Proses ini terjadi ketika es batu langsung berubah menjadi gas tanpa melewati fase cair.