Find Us On Social Media :
Ilustrasi manfaat daun sirih cina (Tribunnews)

Manfaat Daun Sirih Cina untuk Kulit Wajah, Selamat Tinggal Jerawat

Muhamad Alpian - Selasa, 18 Juli 2023 | 15:25 WIB

Sonora.ID - Simak deretan manfaat daun sirih cina untuk kulit wajah, apa saja?

Daun sirih tidak hanya bagus untuk kesehatan tubuh, tapi juga baik kulit wajah.

Salah satu jenis daun sirih yang sangat ampuh untuk merawat kesehatan kulit adalah daun sirih cina.

Daun sirih cina memiliki nama latin Peperomia pellucida yang dipercaya bisa menyembuhkan masalah kulit, sakit kepala, penyakit ginjal, hingga menurunkan kolesterol.

Kandungan yang ada di dalam daun sirih cina adalah alkaloid, tanin, kalsium oksalat, lemak, dan minyak atsiri.

Selain itu, tanaman ini juga bisa memberikan efek sebagai pereda nyeri, anti-radang, kemoterapi, antijamur.

Baca Juga: Manfaat Daun Sirih untuk Wajah Agar Kulit Sehat dan Glowing

Berikut ini beberapa manfaat daun sirih cina untuk kulit wajah.

1. Hilangkan jerawat

Daun sirih cina memiliki efek anti-radang yang bisa digunakan untuk menyembuhkan jerawat dan bisul.