Makassar, Sonora.ID - Wali Kota Makassar, Danny Pomanto menyoroti pasar tumpah di ruas jalan borong, Kecamatan Manggala.
Hal itu usai terjadi kecelakaan beberapa waktu yang lalu. Dimana melibatkan seorang yang berbelanja dan memarkir kendaraannya di tepi jalan.
Namun balita berusia dua tahun ditinggalkan di atas motor tersebut.
Kendaraan tiba-tiba bergerak mundur akibat tekstur jalan yang tidak rata.
Baca Juga: Cegah Stunting, Wapres Minta Keluarga Indonesia Prioritaskan Kebutuhan Gizi Anak dan Sanitasi
Di waktu bersamaan muncul truk, sehingga saat motor yang ditumpangi berbenturan.
Korban kemudian terjatuh masuk ke dalam kolong truk dan terlindas ban bagian belakang.
"Itukan posisi di manggala (lokasi kecelakaan) yang dekat PLTU, sekitar itu," ujarnya saat ditemui Sonora.ID pada Senin (17/07/2023).
Danny kemudian menginstruksikan pemerintah kecamatan untuk segera menuntaskan masalah tersebut.
Dia juga mempersoalkan ketertiban pedagang seiring berjualan hingga di badan jalan. Hal ini dianggap membahayakan dan mengganggu arus lalu lintas.
"Harus diselesaikan itu (pasar tumpah) itu sudah ambil jalan, pagi-pagi begitu. Jadi masa ruas jalan dipakai. Itukan dia selalu ambil di perbatasan," jelasnya.
Diketahui peristiwa nahas tersebut menimpa balita perempuan berusia 2 tahun.
Sejauh ini polisi telah mengamankan supir truk enam roda itu beserta pengemudi.
Baca Juga: Mobil Ditumpangi Sekeluarga Masuk Jurang di Girsang, 7 Luka 1 Balita Tewas