Find Us On Social Media :
Pelatihan wartawan Sulsel di Kota Semarang (Sonora.ID)

BI Latih Wartawan Sulsel, Buat Artikel Bereputasi

Muhammad Said - Minggu, 23 Juli 2023 | 12:15 WIB

Semarang, Sonora.ID - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sulawesi Selatan melatih puluhan wartawan yang menjalankan pos liputan bidang ekonomi dan bisnis.

Hal ini digelar selama tiga hari, pada 21 sampai 23 Juli 2023 di Gumaya Tower Hotel Semarang, Jawa Tengah. Kegiatan dibuka oleh Kepala BI Sulsel, Causa Iman Karana.

Dalam sambutan menyampaikan peran media begitu penting untuk meningkatkan literasi masyarakat. Harapannya, kegiatan ini bermanfaat untuk meningkatkan kompetensi dan pengetahuan mereka.

"Harapan kami kerja sama dengan media bisa terjalin lebih baik lagi dan memberi efek positif," ujarnya, Jumat (21/7/2023).

Sementara narasumber Titis Nurdiana, wakil pemimpin redaksi kontan. Dia berbagi cara membuat artikel berita menjadi lebih bereputasi.

"Semua berita itu pasti punya literasi, karena informasinya diterima pembaca," jelasnya.

Baca Juga: Deputi Gubernur BI: Kunci Keberhasilan Mendukung Ekonomi dan Keuangan Syariah Membutuhkan Dukungan Digital

Titis menekankan dalam menulis berita, wartawan jangan lepas dari konteks sehingga teks mendapatkan makna. Misalnya, ketika mendapat data dari BPS bahwa inflasi terjadi di Sulsel.

"Kita harus gali data itu, bisa lihat dari sudut pandang yang lain. Seperti ada fungsi edukasi di dalamnya," sambungnya.

Dia juga mengatakan, wartawan harus tetap membaca buku dan membina jejaring. Hal tersebut penting untuk menambah pengetahuan wartawan dan memudahkan kerja-kerja wartawan ketika membuat berita.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News