Find Us On Social Media :
Demang Lehman melakukan perlawanan dengan 300 orang menyerbu benteng Belanda. (Kolase/Intisari Online)

Belanda Ingin Kembalikan Artefak, Begini Tanggapan Sultan Banjar

Fakhrurazi - Rabu, 26 Juli 2023 | 12:33 WIB

Banjarbaru, Sonora.ID - Sultan Banjar, Khairul Saleh tidak sepakat dengan rencana pengembalian artefak Kesultanan Banjar yang dibawa pemerintah Belanda ke negeri kincir angin pada saat perang Banjar berlangsung.

Artefak yang dimaksud, di antaranya intan Sultan Adam dan tengkorak kepala Demang Lehman.

Menurut Sultan, Belanda sengaja ingin mengembalikan sejumlah artefak budaya yang sebelumnya mereka ambil pada masa kolonial, karena malu dengan generasi mudanya.

"Generasi muda mereka tidak tahu, negaranya dulu penjajah. Salah satu motivasi mereka mengembalikan artefak, ingin menghapus sejarah kelam itu. Jadi kita jangan terpancing," katanya pada Smart FM Banjarmasin belum lama ini.

Apabila artefak masih disimpan di Belanda, maka generasi muda mereka menurut Sultan tahu bagaimana sejarah kekejaman negaranya dengan rakyat Indonesia.

Baca Juga: Inflasi Mulai Terkendali, BI Apresiasi Sinergitas TPID Kalsel

"Sehingga sejarah tidak hilang dan mereka bisa membayar kesalahan negara mereka yang dulu," ujar Wakil Ketua Komisi III DPR RI ini.

Kalau memang artefak nantinya tetap dikembalikan, menurutnya Indonesia akan kerepotan menerimanya.

"Tengkorak Demang Lehman misalnya, kalau dikembalikan tidak mungkin dipajang di museum. Sesuai ajaran Islam, itu harus dikubur," ujarnya.

Ia mengungkapkan, tengkorak Demang Lehman merupakan salah satu bukti kekejaman Belanda saat Perang Banjar pada tahun 1864.